Sunday, December 9, 2012

peran internet dunia pendidikan kontemporer

BAB I
PENDAHULUAN




A. Latar Belakang
Internet adalah dunia yang bebas, setiap orang dapat berkunjung ke situs web mana
saja di seluruh dunia. Yakni cukup dengan menghidupkan computer, menghubungkannya
dengan internet, dan selanjutnya mereka siap untuk  menjelajahi situs yang mereka
inginkan.
Itulah salah satu kemudahan yang dapat  dinikmati di era kontemporer akibat dari
kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi. Hal ini tentu saja berperan sangat besar
terhadap pergeseran dalam dunia pendidikan. Pembelajaran tidak lagi tebatas oleh ruang
dan waktu. Guru dan peserta didik dapat berkomunikasi, berdiskusi, dan berinteraksi di
mana saja mereka berada tanpa harus berada di ruangkelas.
B. Rumusan Masalah
1. Pengertian Internet
2. Peran Internet dalm Dunia Pendidikan Kontemporer
3. Keunggulan dan Kelemahan Sebagai Media Pendidikan Kontemporer
C. Tujuan Penelitian
1. Untuk membantu para calon guru sehingga dapat memaksimalkan PBM mereka tanpa
harus terikat oleh ruang dan waktu.
2. Untuk membangun interaksi guru-peserta didik dansebaliknya ataupun antar peserta
didik sehingga pembelajaran dapat berjalan secara efektif dan efisien.
3. Untuk memberi ruang seluas-seluasnya bagi guru dan peserta didik untuk
mengembangkan potensi yang mereka miliki.
Ivo theresia simalango--TIK  Page 3
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Internet
Internet merupakan kepanjangan dari InterconnectionNetworking / Interconnected
Network atau juga yang telah menjadi International  Networking yang merupakan suatu
jaringan yang menghubungkan computer di seluruh dunia tanpa dibatasi oleh jumlah unit
menjadi satu jaringan yang bisa mengakses satu samalain, atau juga merupakan hubungan
dua computer atau lebih yang saling berhubungan untuk membentuk jaringan computer
sebanyak miliaran computer. Dengan internet tersebut, satu computer dapat berkomunikasi
secara langsung dengan computer lain di berbagai belahan dunia. Satu hal yang merupakan
keleihan internet dibanding media lainnya adalah bahwa internet dapat menembus ruang
dan waktu. Internet juga dapat menembus kehidupan pemakainya.
Sebagian orang menberi nama lain untuk internet yaitu cyber, e-word, dunia maya, dan
dunia cyber karena dari aspek ilmiah, internet merupakan perpustakaan yang berisi
informasi digital dan data (teks, grafik, audio, video, dan animasi) yang tidak terbatas
karena selalu diperbarui (update) terus-menerus oleh para penggunanya di seluruh dunia.
Aspek komunikasi dari internet adalah sarana yang sangat efisien dan efektif untuk
melakukan pertukaran informasi yang dapat dijalin pada jarak antara satu Negara dngan
Negara lain, intern suatu Negara, dan dalam lingkungan kerja pada sebuah kantor. Adapun
pengertian cyberspace menurut Dysson (dalam Wahyono, 2005: 23) merupakan suatu
ekosistem bioelektronik yang ada di manapun, ada telepon, kabel waxial, fiber optic, atau
elektromegnetik maves. Hal ini berarti bahwa tidak  ada yang tahu pasti seberaa luas
internet secara fisik, tetapi sebagai acuan, pada tahun 2001 saja sebanya 135 negara telah
mempunyai akses, 54 kota di dunia adalah host utama, dan hampir 72 juta orng melakukan
koneksi terhadap dunia tersebut setiap hari.
Teknologi internet pada hakikatnya merupakan perkembangan dari teknologi komunikasi
dari generasi sebelumnya. Media seperti televise, radio, video, multimedia, dan media-media lainnya telah digunakan dan dapat membantu meningkatkan mutu pendidikan.
Apalagi media internet yang memiliki sifat interaktif, dapat berfungsi sebagai media
massa dan interpersonal, dan gudang sumber informasi dari berbagai penjuru dunia, sangat
Ivo theresia simalango--TIK  Page 4
memungkinkan untuk menjadi media pendidikan yang lebih unggul dari generasi
sebelumnya. Oleh karena itu, Khoe Yao Tung (Isjoni,2007: 15) mengatakan bahwa
setelah kehadiran guru daalm arti sebenarnya, internet akan menjadi suplemen dan
komplemen dalam menjadi wakil guru yang memiliki sumber belajar yang penting di
dunia. Menurut Budi Rahardjo, manfaat internet bagipendidikan adalah dapat menjadi
akses sumber informasi, akses kepada narasumber, dan sebagai media kerjasama. Akses
kepada sumber informasi yaitu sebagai perpustakaan  online, sumber literature, hasil-hasil
penelitian, dan materi pembelajaran. Akses kepada narasumber bisa dilakukan komunikasi
tanpa harus bertemu secara fisik. Sdangkan sebagai  media kerjasama, internet bias
menjadi media untuk melakukan penelitian bersama atau semacam membuat makalah
bersama. Penelitian di Ameriak Serikat tentang pemenfaatan teknologi komunikasi dan
informasi untuk keperluan pendidikan diketahui memberikan dampak positif (Parlik dalam
Isjoni, 2005: 15). studi lainnya dilakukan Center for Applied Special Technology (CAST)
menyebutkan bahwa pemanfaatan internet sebagai media pendidikan menunjukkan angka
positif terhadap hasil belajar peserta didik. Pda perkembangannya, internet memberikan
fasilitas dan berbagai layanan baru yang disebut layanan informasi (information service).
B. Peran Internet dalam Dunia Pendidikan Kontemporer
Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) telah memberikan
pengaruh terhadap dunia pendidikan khususnya dalam  proses pembelajaran. Menurut
Rosenberg (2001) dengan berkembangnya penggunaan TIK ada lima pergeseran dalam
proses pembelajaran, yaitu:
1.  Dari pelatihan ke penampilan.
2.  Dari ruang kelas ke di mana dan kapan saja.
3.  Dari kertas ke “on line” atau saluran.
4.  Fasilitas fisik ke fasilitas jaringan.
5.  Dari waktu siklus ke waktu nyata.
Komunikasi sebagai media pendidikan dilakukan dengan menggunakan media-media
komunikasi seperti telepon, computer, internet, email, dan sebagainya. Interaksi antara
guru dan peserta didik tidak hanya dilakukan melalui hubungan tatap muka tetapi juga
melalui media-media tersebut.
Ivo theresia simalango--TIK  Page 5
Dalam dunia pendidikan kontemporer, melalui internet guru dapat memberikan layanan
tanpa harus berhadapan langsung dengan siswa. Demikian pula siswa dapat memperoleh
informasi dalam lingkup yang lebih luas dari berbagai sumber melalui cyberspace atau
ruang maya dengan menggunakan computer ataau internet. Hal yang paling mutakhir
adalah berkembangnya “cyber teaching” (pengajaran maya), yaitu suatu proses pengajaran
yang dilakukan dengan internet. Istilah lain yang populer adalah e-learning, yaitu satu
model pembelajaran dengan menggunakan media teknologi komunikasi dan informasi
khususnya internet. Menurut Rosenberg (2001: 28), e-learning merupakan satu
penggunaan teknologi internet dalam penyampaian pembelajaran dengan jangkauan luas
yang berlandaskan tiga criteria, yaitu:
1.E-learning merupakan jaringan dengan kemampuan untuk memperbaharui,
menyampaikan, mendistribusi, dan membagi materi ajar atau informasi.
2.Pengiriman sampai ke pengguna terakhir melalui computer dengan menggunakan
teknologi internet yang standar.
3.Memfokuskan pada pandangan yang paling luas tentang pembelajaran tradisional.
Salah satu tulisan yang berkenaan dengan dunia pendidikan disampaikan oleh Robin Paul
Allejo dengan judul “Rebooting: The Mind Stars of School”. Dalam tulisan tersebut
dikemukakan bahwa ruang kelas di era millennium yang akan dating akan jauh berbeda
dengan ruang kelas saat ini, yaitu berbentuk seperti laboratorium computer di man tidak
terdapat lagi format anak duduk di bangku dan guru  di depan kelas. Ruang kelas di masa
tyang akan dating disebut sebagai “cyber classroom”(ruang kelas maya) sebagai tempat
anak-anak melakukan aktivitas pembelajaran secara individual maupun kelompok dengan
pola belajar “interactive learning” (pembelajaran interaktif melalui computer dan internet).
Anak-anak berhadapan dengan computer dan melakukan  aktivitas pembelajaran secara
interaktif melalui jaringan internet untuk memperoleh materi belajar dari berbagai sumber
belajar. Anak akan melakukan aktivitas belajar yangsesuai dengan kondisi kemampuan
individualnya sehingga anak yang lambat atau cepat  akan memperoleh layanan
pembelajaran yang sesuai dengannya.
Penggunaan internet dalam dunia pendidikan kontemporer antara lain sebagai berikut:
1. Untuk memperoleh informasi.
2. Untuk komunikasi (misalnya melalui jejaringsocial)
Ivo theresia simalango--TIK  Page 6
3. Untuk akses informasi dan komunikasi dalma  penyelesaian tugas-tugas yang
diberikan guru.
4. Untuk pembelajaran melaui weblog dan jejaring social lainnya.
C. Keunggulan dan Kelemahan Internet
Beberapa keunggulan yang dapat dirasakan dari internet sebagai media pendidikan
kontemporer antara lain:
●Berbagai informasi dapat diakses lebih mudah, kapan saja dan di mana saja.
●Dapat berkomunikasi dengan pihak lain dengan cara  yang sangat mudah melalui teknik
tertentu.
●Membuat adanya kebebasan demokrasi tanpa harus terhambat oleh ruang dan waktu.
●Isinya luas dan menyangkut banyak hal pengajaran.
●Relatif lebih hemat biaya.
●Praset belajar tidak dititikberatkan di kelas, namun peserta didik dituntuk untuk belajar
lebih mandiri.
●Proses belajar berkala internasional.
●Menembus ruang dan waktu.
●Pengembangan proses pembelajaran yang variatif
●dll
Adapun kelemahan yang dapat kita temukan dari penggunaan internet tersebut
yaitu:
1. Penegakan hukum yang terjadi terhadap pelanggaran di dalamnya lebih sulit.
2. Artikel cetak merupakan bukti otentik yang  sekali dicetak tidak akan berubah.
Legalitasnya sebagai bahan rujukan sudah jelas, sedangkn publikasi elektronik setiap saat
dapat diubah.
3. Tidak selalu mudah membawa kompute ke mana-mana dibandingkan dengan
membawa kertas cetakan, dan membaca di layer monitor tidak selalu senyaman membaca
artikel dalam cetakan.
Manfaat internet bagi dunia pendidikan
Manfaat Internet Dalam Dunia Pendidikan...
1. Internet Sebagai Gudang Informasi
Ivo theresia simalango--TIK  Page 7
Dengan adanya internet, dunia ilmu pengetahuan semakin terbuka bagi siapa saja.
Penyebaran informasi berlangsung cepat, segala informasi di belahan dunia manapun
dapat diperoleh dalam sekejap. Informasi yang tadinya sulit diperoleh, saat ini sudah
bukan sesuatu yang sulit lagi. Dengan memanfaatkan  fasilitas search engine atau mesin
pencari, pencarian informasi dapat dilakukan denganmudah, baik berupa data, berita, file,
gambar, musik, maupun film. Beberapa ensiklopedi online juga bisa dijadikan acuan
untuk menambah pengetahuan. Contoh yang cukup populer adalah Wikipedia
(http://id.wikipedia.org). Melalui internet, kamu juga bisa berbagi informasi dan
pengetahuan dengan pengguna lain. Contohnya adalah  membuat situs pribadi (blog atau
weblog) untuk berbagi cerita atau pengetahuan dan berpartisipasi dalam komunitas
tertentu lewat internet.
2. Internet Sebagai Berita Online
Sekarang tidak perlu menunggu hingga pagi untuk membaca berita terbaru. Banyak
halaman web (halaman di situs internet) yang menyediakan berita-berita dunia secara up-to-date (selalu diperbaharui dari waktu ke waktu sesuai perkembangan berita yang ada).
Berita apa saja ada, mulai dari olahraga, politik,  keuangan, sains dan teknologi, cuaca,
ekonomi, budaya, dan sebagainya. Sebagian surat kabar/majalah yang ada di Indonesia
juga menyediakan layanan berita online.
3. Internet Sebagai Perpustakaan Online
Bentuk khusus dari internet sebagai gudang informasiadalah tersedianya fasilitas
perpustakaan online, yang kumpulan-kumpulan situs-situs web dari perpustakaan kelas
dunia. Di situs ini, kamu dapat membaca buku secaraonline maupun offline (isi situs
diunduh atau disimpan di komputer terlebih dulu, sehingga dapat dibaca tanpa memerlukan
koneksi internet). Buku apa saja ada, mulai dari ensiklopedi, novel, buku pelajaran,
teknologi, komputer, komik, dan sebagainya. Ingat,  tidak semua buku ini tersedia secara
gratis. Ada beberapa situs yang mengharuskan kita membeli secara online atau membayar
iuran sejumlah tertentu. Berikut ini beberapa situsinternet penyedia perpustakaan online.
1.  http://onlinebooks.library.upenn.edu/
2.  http://perpustakan-online.blogspot.com
4. Internet Sebagai Pendidikan Jarak Jauh
Ivo theresia simalango--TIK  Page 8
Internet sebagai gudang informasi dan perpustakaan  online serta kemampuannya untuk
membangun komunikasi interaktif memungkinkan untuk  dilakukan pendidikan jarak jauh.
Pendidikan jarak jauh artinya guru dan siswa atau dosen dan mahasiswa tidak harus selalu
berada di satu tempat untuk menyelenggarakan pendidikan. Lho, kok bisa? Ya. Siswa dapat
mengakses situs web sekolah mereka dan mengikuti proses pendidikan melalui komputer
yang ada di depannya. Kapan saja, selama 24 jam sehari. Tak peduli sedang berada di
mana, di rumah atau ketika sedang bepergian. Materipelajaran yang harus dikuasai siswa
telah disediakan oleh guru di situs web itu. Jika membutuhkan konsultasi, siswa dapat
berinteraksi dengan guru melalui email (surat elektronik), chatting, atau bercakap-cakap
langsung lewat telepon internet. Konsep ini sering disebut e-learning.
Di internet terdapat banyak situs yang menyajikan materi pelajaranuntuk jenjang
pendidikan tertentu. Ada pula situs-situs yang membahas pengetahuan umum dalam
bidang tertentu. Informasi seputar dunia pendidikanjuga mudah dijumpai di internet.
Beberapa contoh situs pendidikan adalah sebagai berikut.
1.  http://jardiknas.net, situs pendidikan resmi Departemen Pendidikan Nasional. Di
dalamnya terdapat link ke situs-situs sekolah/perguruan tinggi dan situs lain yang erat
dengan dunia pendidikan
2.  http://www.e-dukasi.net, menyajikan materi pelajaran dari tingkat SD, SMP,
hingga SMA/SMK dengan sistem pembelajaran interaktif.
3.  http://www.e-smartschool.com/
4.  http://www.bukamata.com/
Peran Internet Untuk dunia Pendidikan Siswa dan Guru di Indonesia
Fungsi Internet Bagi Guru dan Siswa
Sebagian besar guru-guru yang ada di Indonesia sudah mahir didalam menggunakan
Komputer dan Labtop (Note Book), namun didalam penggunaan Komputer dan Laptop
(Note Book) terasa kurang lengkap jika tidak di sertakan dengan akses internet, bagaikan
malam tampa bintang atau kata penyanyi dangdut si Goyang Engebor bagaikan sayur tanpa
garam, bagi guru-guru (Guru SD, Guru SMP maupun Guru SMA) yang tinggal di kota
Komputer + Internet dan Labtop (Note Book) + Internet adalah bukan lagi barang yang
Ivo theresia simalango--TIK  Page 9
istimewa ataupun bawang mewah namun sudah menjadi suatu kebutuhan pokok, namun
bagaimana dengan nasib guru-guru (Guru SD, Guru SMPmaupun Guru SMA) yang
tinggal atau mengabdi/di tugaskan di pedalaman ?. Padahal yang sudah saya rasakan
manfaatnya, internet sangatlah berpengaruh besar bagi dunia pendidikan.
Berikut beberapa manfaat internet bagi guru maupun siswa :
Manfaat Internet Bagi Guru
1.  Menambah dan meningkatkan pengetahuan
2.  Sharing ilmu, cerita dan pengalam kepada rekan-rekan guru yang lain yang ada di
dalam negeri ataupun di luar negeri
3.  Bekerjasama dengan guru-guru lain
4.  Segala ide atau hasil karya bisa langsung di publikasikan dengan cepat
5.  Dengan memiliki situs atau blog bisa mengasah kemampuan menulis agar lebih
baik lagi
6.  Membuat forum konsultasi dengan teman sejawat
7.  Mendapatkan informasi dengan cepat
8.  Bisa memilih dan mendapatkan bahan ajar
9.  Menjalin tali silathturahmi dengan guru-guru lain melewati jejaring sosial, contoh
face book, twitter, yahoo masenger ataupun email.
10.  Mudah mendapatkan informasi-informasi penting seputar dunia pendidikan.
Manfaat Internet Bagi Siswa
1.  Membantu meningkatkan komunikasi siswa terhadap siswa lainnya
2.  Memudahan mendapatkan bahan pelajaran
3.  Bisa konsultasi langsung dengan gurunya, baik melewati jejaring sosial seperti
Facebook, Twitter, Yahoo Masenger dan email ataupunmelalui website gurunya
Ivo theresia simalango--TIK  Page 10
BAB III
PENUTUP
Sekalipun teknologi informasi dan komunikasi dalam bentuk computer dan internet
telah terbukti banyak menunjang proses pembelajaransecara lebih efektif dan produktif,
namun di sisi lain masih banyak kelemahan dan kekurangan. Dari sini kegairahan kadang-kadang lebih bergairah dengan internetnya itu sendiri dibandingkan dengan materi yang
dipelajari., dapat juga terjadi proses pembelajaranyang terlalu bersifat individual sehingga
mengurangi pembelajaran yang bersifat social. Dariaspek informasi yang diperoleh, tidak
terjamin adanya ketepatan informasi dari internet sehingga sangat berbahaya jika anak
kurang memiliki sikap kritis terhadap informasi yang diperoleh. Bagi anak usia sekolah
dasar penggunaan internet yang kurang proporsional  dapat mengabaikan peningkatan
kemampuan manual seperti menulis tangan, menggambar, berhitung, dan sebagainya.
Dalam hubungan ini guru perlu memiliki  kemampuan dalam mengelola kegiatan
pembelajaran secara proporsional dan kerjasama yangbaik antara lembaga sekolah, guru,
dan orang tua sangat diperlukan guna membimbing anak belajar di rumah masing-masing.




DAFTAR PUSTAKA
1.  http://www.codingwear.com/blog/bacaan-271-Manfaat-Internet-Dalam-Dunia-Pendidikan.html
2.  http://www.kampus-info.com/2012/05/fungsi-internet-dalam-bidang-pendidikan.html
3.  http://sumitremade.wordpress.com/2012/08/08/peran-internet-untuk-dunia-pendidikan-siswa-dan-guru-di-indonesia/
4.  http://blue-niezwa.blogspot.com/2012/06/peran-internet-dalam-dunia-pendidikan.html
5.  http://faizictmoehi.blogspot.com/2009/08/makalah-peran-internet-dalam-dunia.html

Bagikan

Jangan lewatkan

peran internet dunia pendidikan kontemporer
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.